home - log - contact
skip to main - skip to bottom

Sabtu, 29 September 2018

Kumpulan HP berdesain unik, aneh dan kreatif




1. Motorola v.box (V100) & Accompli 009

v.box rilis pada awal milenium, tahun 2000
dengan tombol qwerty, dan memiliki hot-key
dan juga memliki layar yang lumayan lebar di zaman nya,
Accompli terlihat seperti versi upgrade dari v.box
HP yang rilis ditahun 2001 ini, tampilan nya clamshell
dan berkeyboard QWERTY. ditahun segitu, sudah mewah banget nih HP. dengan infra-red, layar warna dsb...



2.Haier P5 , P6 & P7

P5 muncul lebih dulu pada tahun 2003 dengan layar masih monochrome.
Dengan desain yang unik dan panjang, layaknya remote dan pena.
kemudian dilanjutkan seri P6 dengan penambahan fitur dan layar yang meningkat dengan blue screen. HP keluaran 2004 ini tampil beda dari yang lain nya. sedangkan P7 telah berlayar warna
dan memiliki kamera VGA.





3.Toshiba G450


anti-mainstream kesan yang didapat dari HP ini, desain yang lonjong dan keypad terpisah berbentuk lingkaran, tak terasa bagaimana repotnya memakai HP ini.
tapi spek nya sudah lumayan, dengan storage 160 mb.
jaringan sudah 3G, HP keluaran 2008 ini juga sudah support MP3.

dan tersedia dengan tampilan beberapa warna yang berbeda.



4.Motorola StarTAC Rainbow

HP legend!!! sudah berusia 20 tahun-an, keluar pertama kali tahun 1997. dengan warna-warni di case nya, maklum dinamakan rainbow (pelangi).
incaran beberapa kolektor juga, yang pernah nyaman memakai HP ini di eranya dan ingin kembali bernostalgia.



5.Alcatel OT-810 & Panasonic G70

Alcatel OT-810, walau HP ini masih tergolong keluaran 2010 keatas, tapi fitur nya kurang begitu canggih.
standart kebanyakan HP. dan belum 3G.
hanya tampilan nya yang menyerupai kotak bedak.
yang membuat HP ini berbeda dan unik dari yang lain. tentu produk ini jadi incaran dan ditargetkan untuk kaum hawa.

Begitu juga dengan Panasonic G70, yang di produksi pada tahun 2003 yang berdesain hampir serupa kotak bedak clamshell. beda nya G70 memiliki layar luar monochrome, juga fitur nya sederhana untuk masa nya.
salah satu keunikan lain nya, terletak pada susunan keypad nya yang berbentuk lingkaran.






6.Benq Qube Z2

HP produksi tahun 2005 ini mungkin sekilas terlihat seperti kamera GO-PRO.
berdesain persegi empat. unik dengan posisi keypad yang tak wajar
vertikal dibagi 2 baris. lebih disegmen kan untuk HP musik di zaman nya
tapi kurang begitu menjual. salah satu unggulan nya.
MP3 player dengan tampilan lirik, kartu memori tambahan, dan suara 3D surround.







7.Ericsson R310s & R380

R310s atau yang lebih akrab dengan sebutan "sirip hiu" (karna antena nya menyerupai sirip hiu)
adalah HP yang masih diburu sampai sekarang oleh para kolektor, kadang harga nya masih tinggi
tergantung kondisi barang.
HP yang di kenal sebagai pelopor HP outdoor tahan banting dan tahan air.
jadi, itu salah satu alasan, HP ini masih banyak dicari.



Sedangkan Ericsson R380s. termasuk HP mahal di zaman nya, kisaran 700 dolar AS pada tahun 2000-an . cikal bakal HP yang ber OS Symbian (waktu itu masih dikenal dengan nama EPOC)
dengan desain yang lebih ringkas dibanding Nokia 9210 Communicator yang memiliki bobot lebih berat dan besar.
selain memiliki layar sentuh (Monochrome resistive touchscreen), bodi nya dilengkapi dengan keypad numerik standar.

keluaran Ericsson yang unik lain nya, yaitu T10s, T28s T39 dan beberapa lain nya :D





8.ZTE S302

Bentuk HP ini menyerupai kalkulator
dengan tombol yang besar dan layar yang kecil dan monochrome.
hadir pada tahun 2009, fitur nya sederhana.
dengan radio salah satu hiburan nya.





9.Nokia 7280, 7380 & 7600


Rilis pada tahun 2004, Hp ini lebih mirip lipstik kalau sekilas dilihat.
tampilan nya yang nyentrik dan unik, belum seberapa dengan keribet-an mengoperasikan nya
dengan navigasi roda yang sensitif akan sentuhan. mirip kontrol click wheel dari iPod edisi pertama
fitur tersebut disematkan, karna HP ini tidak memiliki keypad.
berhubung ini adalah HP fashion, jadi kenyamanan bukanlah yang utama.
asal bisa gaya dan terlihat berbeda.

sama akan hal nya dengan Nokia 7380, seri lanjutan dan penerus nya.
muncul setahun setelah nya, tahun 2005. memiliki desain yang hampir sama.
sama unik dan susah mengoperasikan nya.
perbedaan nya terdapat pada peningkatan fungsi dan fitur di 7380. dan memiliki warna
yang lebih feminin. 




Sedangkan Nokia 7600, ngetren pada jamannya pada tahun 2003-an. Handphone ini mempunyai bentuk menyerupai ketupat atau daun , jika tidak terbiasa menggunakan HP ini, bakal kurang nyaman menggunakannya. Yang membuatnya populer, mungkin karena handphone ini mudah digantung di leher. sesuai tren pada saat waktu itu. selang berapa lama, baru munculah Nokia 7610 dan 6670 yang lebih nyaman dan di upgrade fiturnya.








10. Samsung Watch Phone , S9110 , LG GD910 & Mito S500

Samsung Watch Phone adalah pelopor smart watch sesudah

Samsung SPH-WP10 (dikenalkan pada tahun 1999)muncul pertama kali pada tahun 2003, walau akhir nya proses nya dibatalkan.
sudah memiliki layar warna, bluetooth dan browser WAP, sudah termasuk canggih di zaman nya.

diteruskan tahun 2009 oleh tipe S9110, yang berlayar sentuh.
dan peningkatan beberapa fitur dari sebelumnya.
seperti pengenal suara, perekam suara, MP3 player dsb.

Sedangkan LG GD910, Juga ikut meramaikan HP berbentuk jam tangan ditahun 2009 diikuti oleh AOKE 09 dan MQ866 buatan negeri China.
salah satu perbedaan nya, terdapat pada layar LG yang sudah anti percikan air dan kemampuan text to speech (teks menjadi suara)

Dan ditahun 2012, munculah HP berbentuk jam tangan pertama dari vendor lokal. yaitu Mito S500
yang memiliki layar sentuh dan fitur standar kebanyakan HP lain nya.
salah satu keunikan HP ini adalah, terdapat pada aksesoris headset nya.







11.Samsung Serene & Serenata


Serene sekilas terlihat seperti kotak make up. di desain khusus oleh Bang & Olufsen, memiliki bentuk yang  layarnya terletak di bawah keypad yang dibuat melingkar. Hal tersebut didasarkan karena jika layar berada di bawah, layar tidak akan berminyak lagi seperti layar ponsel kebanyakan yang menempel di pipi pengguna saat menelepon. HP yang muncul pada tahun 2005 terlihat unik karna konsep nya tersebut.
sedangkan Serenata muncul pada tahun 2007, juga memiliki konsep terbalik  layar dibawah.
juga didesain oleh David Lewis for Bang & Olufsen
dengan penambahan fitur dan peningkatan dibanding Serena.



12. Siemens PenPhone

HP yang berbentuk seperti pena ini, dibatalkan dirilis untuk umum.
muncul pada tahun 2004, kuartal pertama.
salah satu fitur unggulan nya ialah pengenalan tulisan tangan. 



Siemens Xelibri 1 - 8





Inilah HP berkonsep fashion buatan Siemens Mobile (sudah tutup), muncul pada awal tahun 2003.
di rancang oleh desainer papan atas tetapi di jual dengan harga tinggi.
dan kesulitan dalam pengoperasian dan tidak praktis digunakan. karna di dalam mode dan fashion, kenyamanan bukan yang utama, asal bisa gaya dan trendi. 
maka tak heran, angka penjualan nya pun sedikit. belum lagi fitur - fitur yang terdapat di dalam HP ini standar atau kurang lebih sejenis HP kelas Low End dan tidak canggih.
tapi yang pasti, HP ini masih diburu karna bentuk nya yang unik dan kelangkaan nya.



Siemens SK65


Terakhir... HP buatan Jerman keluaran tahun 2004 ini, tampil dengan gaya slide yang berbeda.
yaitu proslide (walau saya lebih suka mengatakan nya X-Slide )
desain nya tebal, karna keyboard qwerty tambahan berada di bawah, yang akan muncul ketika di putar.
berbobot lumayan bongsor 144 g.
yang disayangkan, tidak ada nya slot memori tambahan, hanya tersedia memori internal sebesar 64 MB, dan tidak ada nya kamera.
salah satu fitur yang berbeda dari HP ini adalah,

E-mail push based on BlackBerry Built-In technology from RIM, yang mana saya belum pernah mencoba nya. dikarenakan SK65 yang saya punya, telah diubah oleh pemiliknya menjadi SK6C.
dari sekian banyak HP diatas, cuma yang ini yang saya punya.
hibah atau hadiah dari sahabat di forum SiemensXP waktu ikut gath di Jakarta, diberi oleh mas Gigih. (semoga banyak rezeki nya si mas, Aamiin...)
dan sampai sekarang HP ini masih bisa hidup, walau batrei nya sudah sering ngedrop.
yah, begitu banyak kenangan di HP ini. mulai dari patch, flash, elf macem2 dah...



0 comment: